Beraksi Dini Hari, Maling Kotak Amal Masjid Ar-Risalah Purwakarta Terekam CCTV

Selasa 17 Okt 2023, 18:41 WIB
Maling kotak amal di Masjid Ar Risalah Purwakarta terekam CCTV. (Ist)

Maling kotak amal di Masjid Ar Risalah Purwakarta terekam CCTV. (Ist)

PURWAKARTA,POSKOTA.CO.ID - Pencuri bernomor punggung 91 di kaos yang dikenakannya terekam CCTV mencuri kotak amal di Masjid Ar-Risalah, Kelurahan Nagri Tengah, Kabupaten Purwakarta, Selasa (17/10/2023) dini hari.

Dalam rekaman CCTV yang dibuka pengurus masjid, terlihat seorang lelaki muda seorang diri menyelinap masuk ke dalam masjid dan langsung menuju penyimpanan kotak amal.

"Di CCTV bahkan terpantau sebelum menggondol kotak amal, pelaku sempat baca buku dan bermain hp," jelas Dasep, pengurus masjid Ar Risalah, Selasa (17/10/2023).

Menurutnya, dari note CCTV pencurian kotak amal terjadi pukul 02.00 wib. "Pelaku masuk lewat pintu utama. Masih mengenakan alas kaki, langsung menuju tempat penyimpanan kotak amal," ujar dia.

Selanjutnya, kotak amal dimasukkan ke dalam kantong plastik yang dibawa oleh pelaku. "Dari gerak geriknya seperti terencana sampai bawa kantong plastik dan langsung kabur naik motor," ungkapnya.

Dasep tak tahu berapa jumlah uang di kotak amal yang digasak pelaku karena belum sempat dihitung. Kasusnya kemudian dilaporkan ke aparat berwenang.

Berita Terkait
News Update