Musim Kemarau Tak Kunjung Usai, Sekda Minta Dinas Terkait Distribusikan Air Bersih

Senin 16 Okt 2023, 15:37 WIB
Sekda Kabupaten Tangerang, Maesyal Rasyid. (Foto/Veronica)

Sekda Kabupaten Tangerang, Maesyal Rasyid. (Foto/Veronica)

TANGERANG,  POSKOTA.CO.ID – Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Maesyal Rasyid meminta dinas dan instansi terkait, khususnya Dinas Perkim, BPBD, Perumdam TKR untuk segera menindaklanjuti pendistribusian air bersih kepada masyarakat di wilayah-wilayah yang mengalami kesulitan air bersih akibat dampak kemarau panjang.

"Distribusikan air bersih sesuai dengan kebutuhan di wilayah dan kebutuhan di masyarakat di Kabupaten Tangerang karena musim kemarau masih kita alami. Dan ini juga tidak boleh kita berhenti sesuai dengan kebutuhan masyarakat di wilayah kecamatan masing-masing," katanya, Senin (16/10).

Untuk itu, ia berharap kepada seluruh pegawai untuk bisa bersama-sama dengan kepala OPDnya melanjutkan program kegiatan tahun 2023 yang harus segera diselesaikan terutama penuntasan program unggulan RPJMD Kabupaten Tangerang dari Bupati dan wakil Bupati periode 2018-2023.

“Ini penting supaya dituntaskan karena itu bagian dari pada program dan tanggung jawab pemerintah daerah untuk kebutuhan masyarakat dan wilayahnya di Kabupaten Tangerang, karena awal tahun kita akan bertanggung jawabkan itu kepada masyarakat melalui DPRD Kabupaten Tangerang," ungkapnya. 

Diketahui, kekeringan akibat musim kemarau panjang terjadi hampir di seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Tangerang. 

Dimana, sumur-sumur warga mulai mengering dan warga kesulitan mendapatkan air bersih untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.(Veronica Prasetio)

Berita Terkait
News Update