JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Film semi bisa ditonton untuk kamu yang sudah berusia 18+. Ada banyak genre film semi yang bisa kamu jadikan pilihan.
Film semi Barat banyak dibintangi oleh aktor dan aktris ternama yang sampai saat ini masih aktif di dunia hiburan. Mulai dari Kate Winslet, Jake Gyllenhaal, hingga Mila Kunis yang penampilan aktingnya sayang untuk dilewatkan.
Berikut ini 10 film semi barat yang bisa jadi rekomendasi untuk kamu di rumah.
The Reader
Seorang laki-laki bernama Michael Berg memiliki hubungan spesial dengan wanita yang lebih tua darinya. Setelah Perang Dunia II, Berg yang kemudian telah menjadi mahasiswa kedokteran kembali bertemu dengan wanita yang dulu dicintainya, etapi di sebuah persidangan perang. Film ini dibintangi Kate Winslet hingga Ralph Fiennes.
The Dreamers
Seorang pelajar asal Amerika berangkat ke Paris pada 1968. Di sana, ia bertemu dengan sepasang saudara laki-laki dan perempuan. Film ini mengambil latar pemberontakan mahasiswa Paris pada tahun 68 namun dengan tambahan kisah sensual.
Little Children
Sama-sama terjebak dalam pernikahan masing-masing, seorang terdaftar predator seksual dan mantan polisi saling bertemu. Keduanya sama-sama menampilkan kelemahan serta keinginan atas satu sama lain. Film ini dibintangi Kate Winslet dan Jennifer Connelly.
Unfaithful
Pasangan suami-istri yang telah lama menikah harus diuji ketika sang istri memiliki hubungan gelap dengan seorang pria yang jauh lebih muda. Akankah rumah tangga mereka bisa terselamatkan? Film ini dibintangi oleh Richard Gere dan Diane Lane.
Cruel Intentions
Dua saudara tiri yang kejam dari sekolah elit di Manhattan bertaruh: merendahkan putri kepala sekolah yang baru sebelum semester dimulai. Film ini dibintangi Sarah Michelle Gellar hingga Ryan Phillippe.
Original Sin
Seorang wanita bersama kekasihnya mempersiapkan rencana untuk menipu seorang pria kaya. Semua rencana tersebut berjalan mulus, tapi si wanita pada akhirnya memiliki rasa terhadap sang korban. Film ini dibintangi Angelina Jolie dan Antonio Banderas.
Love
Love menceritakan seorang mahasiswa film bernama Murphy yang tinggal di Paris. Di sana, ia menikmati kehidupan bersama kekasihnya Electra. Film ini disutradarai oleh Gaspar Noe.
Notes on a Scandal
Seorang guru senior menjalin pertemanan dengan guru seni yang memiliki hubungan spesial dengan siswa berumur 15 tahun. Namun, intensi dari sang guru senior tak hanya sebatas pertemanan platonik. Film ini dibintangi Cate Blanchett hingga Judi Dench.
Love & Other Drugs
Pada tahun 1990-an di Pittsburgh, seorang penjual obat memulai hubungan dengan wanita muda yang menderita penyakit parkinson. Film ini dibintangi oleh Jake Gyllenhaal dan Anne Hathaway.
Friends with Benefits
Dibintangi oleh Mila Kunis dan Justin Timberlake, film ini mengisakan pertemanan antara seorang pria dan wanita. Keduanya tetiba memutuskan agar hubungan mereka naik level, meski tanpa berstatus pacaran. Film ini menyajikan kisah romansa dan dibumbui komedi.