BEKASI, POSKOTA.CO.ID – Kolonel Arm Rico Ricardo Sirait, perwira TNI yang kini memimpin wilayah Komando Distrik Militer (Kodim) 0507 Bekasi memiliki sejumlah pengalaman menarik dalam dunia militer.
Sosok pria hangat dan murah senyum itu bahkan sangat erat melihat perkembangan dunia wartawan/jurnalistik.
Bukan karena ia bercita-cita sebagai wartawan, lantaran sosok almarhum sang Ayah yang berprofesi sebagai jurnalis.
"Ayah kerja sebagai wartawan di Bali Post, namun ayah meninggal karena tugasnya saat meliput," kata Kolonel Rico kepada Poskota, Kamis (12/10/2023).
Kegigihan sang ayah saat meliput rupanya menjadi teladan dirinya meski berkarir di Militer.
Dirinya pernah berdinas di Dinas Penerangan Angkatan Darat sebagai Kabaglisstra dan Kasubdispensus.
Di satuan itulah, Kolonel Rico Ricardo sangat mencermati bidang penerangan militer, kehumasan termasuk media handling.
"Saya tertarik dengan dunia penerangan, Humas, media, saya pun masih menulis ringan tentang militer, kemudian pernah saya juga rutin menyusun konsep sambutan KASAD, yang tentunya melatih kita bernarasi baik bagi pimpinan, institusi, dan ke publik," tutur Perwira Berusia 44 tahun itu.
Berbagai konsep tentang literasi media, membuatnya gemar mengikuti perkembangan sosial media/digital termasuk isu hangat terkini.
Ia pun tertarik dengan konsep Podcast yang tengah beken dikalangan anak muda pada platform YouTube.
"Saya bermain medsos, tapi saya juga harus bijak dalam bermedia sosial," ungkapnya.