JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Simak sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih episode 467 hari ini, 12 Oktober 2023 yang kembali tayang untuk menghibur para penggemarnya di waktu senggang dengan episode terbaru yang semakin menarik untuk disaksikan.
Sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih episode 467 akan menyajikan jalan cerita serta plot yang membuat para penontonnya penasaran dengan kelanjutan kisah cinta dari Novia, Jeffrey, Tammy, dan Hakim.
Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih episode 467 saat ini masih banyak dicari oleh penggemar sinetron Indonesia yang menantikan perkembangan cerita dari sinetron yang tayang setiap hari pukul 19.35 WIB di SCTV ini.
Sebelum menyaksikan Takdir Cinta Yang Kupilih episode 467 di SCTV, sebaiknya para penggemar membaca terlebih dahulu rangkuman sinopsis yang telah dihadirkan POSKOTA di bawah ini.
Pada episode Takdir Cinta Yang Kupilih kali ini, para penonton akan dibuat emosi dengan tingah laku Michael yang semakin hari semakin licik dan membuat Jeffrey dan Novia kewalahan.
Kehidupan rumah tangga Jeffrey dan Novia kini tidak lagi dipenuhi kebahagiaan, sebab masalah baru terus menimpa keduanya. Tak hanya Michael, kini Novia dan Jeffrey juga dihadapkan dengan aksi jahat Bagas yang ingin balas dendam dengan keluarga Arjuna Wardana.
Sebelumnya, kita dapat melihat reaksi terkejut Michael yang tiba-tiba mendapat bantuan dari pamannya, yang tidak lain tidak bukan adalah Bagas, kakak dari mendiang ayahnya.
Seperti yang kita ketahui, Michael memang tidak diperbolehkan oleh ibunya untuk berhubungan dengan Bagas lantaran ia memiliki sifat yang sangat licik dan jahat.
Karena bantuan Bagas, kini Michael dapat menghirup udara bebas tanpa dibebankan oleh tuntutan atau hukuman sedikit pun. Dengan angkuh, ia melewati Jeffrey dengan mobilnya sambil meneriaki nama Jeffrey.
Kini, semua upaya Jeffrey untuk memberi hukuman kepada Michael atas perilaku jahatnya pun sia-sia. Karena permintaan Arjuna Wardana, Michael pun bisa bebas dari penjara dan hidup dengan normal lagi.
Namun di balik itu semua, Bagas rupanya telah merencanakan sesuatu untuk membalaskan dendam kesumatnya kepada keluarga Arjuna Wardana yang diduga terlibat dalam kematian misterius Kunto satu tahun yang lalu.