JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Berikut ini ulasan lirik lagu Pada Siapa Sridevi yang diketahui resmi dirilis pada Kamis, 5 Oktober 2023 kemarin. Simak selengkapnya di bawah ini.
Lirik lagu Pada Siapa Sridevi bercerita tentang keresahan seseorang yang mempertanyakan perasaan cinta pasangannya. Melalui keterangan di unggahan musik video lagu ini, Sridevi menjelaskan lebih lengkap tentang maksud lagunya.
"Jadi ini ceritanya seseorang yang sering banget berkeluh kesah, tapi maunya didenger terus, jadi pasangannya mungkin lelah juga ya, lama-lama malah jadi cuek, akhirnya jadi meragukan cinta,” paparrnya dikutip kanal Youtube 3D Entertainment terkait lirik lagu Pada Siapa Sridevi.
Langsung saja, berikut lirik lagu Pada Siapa milik Sridevi yang bisa kamu ketahui dan hafalkan. Perhatikan secara seksama, ya!
PADA SIAPA
Kubertanya pada siapa
Jika bukan padamu sayang
Engkaulah satu-satunya
Tempatku berkeluh kesah
Kumengadu pada siapa
Jika bukan padamu jua
Engkaulah sandaran jiwa
Curahan hati di kala bimbang
Kalau memang kau tak suka
Jika memang kau tak iba
Biarlah kucoba tuk memendam rasa
Pada siapa kucurahkan
Segala suka dan duka
Bila kau tak sedia menyimpan rasa
Kumengadu pada siapa
Jika bukan padamu jua
Engkaulah sandaran jiwa
Curahan hati di kala bimbang
Kalau memang kau tak suka
Jika memang kau tak iba
Biarlah kucoba tuk memendam rasa
Pada siapa kucurahkan
Segala suka dan duka
Bila kau tak sedia menyimpan rasa
Kalau memang kau tak suka
Jika memang kau tak iba
Biarlah kucoba tuk memendam rasa
Pada siapa kucurahkan
Segala suka dan duka
Bila kau tak sedia menyimpan rasa
Demikian lirik lagu Pada Siapa yang dinyanyikan oleh Sridevi.