JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Simak sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih episode 464 hari ini, 9 Oktober 2023 yang kembali tayang untuk menghibur para penggemarnya di waktu senggang dengan episode terbaru yang semakin menarik untuk disaksikan.
Sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih episode 464 akan menyajikan jalan cerita serta plot yang membuat para penontonnya penasaran dengan kelanjutan kisah cinta dari Novia, Jeffrey, Tammy, dan Hakim.
Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih episode 464 saat ini masih banyak dicari oleh penggemar sinetron Indonesia yang menantikan perkembangan cerita dari sinetron yang tayang setiap hari pukul 19.35 WIB di SCTV ini.
Sebelum menyaksikan Takdir Cinta Yang Kupilih episode 464 di SCTV, sebaiknya para penggemar membaca terlebih dahulu rangkuman sinopsis yang telah dihadirkan POSKOTA di bawah ini.
Pada episode kali ini, Novia dan Jeffrey dihadapkan dengan situasi yang cukup memberatkan keduanya, pasalnya Arjuna Wardana meminta Novia dan Jeffrey untuk segera mencabut laporannya atas kasus penyadapan yang dilakukan oleh Michael serta kasus penculikan yang dilakukan oleh Juan.
Sebelumnya, Arjuna Wardana terlihat meminta maaf kepada Novia atas aksi jahatnya selama ini usai Novia memperdengarkan rekaman pengakuan kesalahan dari Michael yang pada saat itu memang sengaja mengkambing hitamkan Novia.
Alih-alih berdamai, ternyata permintaan maaf Arjuna Wardana kepada Novia hanyalah sebuah mimpi. Nyatanya, kini Arjuna tengah sibuk dengan para napi yang masih terus merengek meminta hartanya.
Disaat yang bersamaan, Bagas mendatangi Juan sambil membawa barang bukti berupa kalung yang memiliki liontin berinisial N di hadapan Juan. Melihat Bagas datang, Juan pun langsung menceritakan kronologi dari kematian Kunto satu tahun yang lalu.
Juan mengatakan jika pada saat itu kondisi Kunto terluka parah dan ia menambahkan bahwasanya Kunto diseret oleh anak buah Arjuna Wardana dan pada akhirnya Kunto ditemukan dalam keadaan tak bernyawa di sebuah jurang.
Mendengar hal tersebut, Bagas pun tak tinggal diam dan ia akan merencanakan aksi balas dendam kepada orang yang telah tega membunuh adiknya dengan cara yang sangat keji.
Bagas diduga akan membalaskan dendamnya kepada keluarga Arjuna Wardana. Maka dari itu, Bagas mengerahkan orang suruhannya untuk memotret foto-foto keluarga Arjuna Wardana yang ada dirumahnya.