Anehnya lagi, katanya, meski ada banyak merek AMDK yang menggunakan galon polikarbonat, dr. Richard Lee hanya merujuk pada satu merek AMDK saja yang katanya mengandung BPA yaitu suatu bahan kimia beracun yang berpotensi membahayakan kesehatan.
“Tentu dengan menggiring opini dengan cara-cara provokatif yang disebarkan dokter Richard Lee tersebut, patut dicurigai untuk menjatuhkan produk air galon kemasan polikarbonat dan menguntungkan merek yang memproduksi air galon kemasan PET dan kita tahu merek tersebut,” ungkap Ryan.
“Ini sangat lucu, seorang influencer besar menjadi provokator yang diduga dibayar untuk memperkeruh persaingan dagang antara industri AMDK,” lanjutnya.
Menurut Ryan, semua produk air kemasan galon yang beredar di pasar sudah memiliki izin edar BPOM dan bersertifikat SNI guna menjaga kualitas dan keamanan AMDK-nya. “Jadi, melakukan provokasi negatif terhadap salah satu jenis kemasan merupakan tindakan yang tidak bertanggung jawab” ucapnya.