Sejarah Bandara Kemayoran, Bandara Internasional Pertama di Indonesia Sejak Zaman Belanda

Kamis 05 Okt 2023, 14:46 WIB
Sejarah Bandara Kemayoran yang merupakan bandara internasional pertama di Indonesia. (Foto: Ist)

Sejarah Bandara Kemayoran yang merupakan bandara internasional pertama di Indonesia. (Foto: Ist)

Setelah Jepang menyerah, pesawat-pesawat Sekutu turut mendarat di Kemayoran mulai dari Supermarine Spitfire, B-25 Mitchell, P-51 Mustang, DC-4/C-54 Skymaster, DC-6, Boeing 377 Stratocruiser, dan Lockheed Constelation.

Selanjutnya, usai masa perjuangan kemerdekaan, era baru penerbangan sipil modern pun dimulai sekitar tahun 1950-an. Hal tersebut ditandai dengan beroperasinya pesawat bermesin jet milik Garuda Indonesian Airways. 

Pada masa itu, pesawat-pesawat turboprop berdatangan ke Kemayoran, mulai dari Saab 91 Safir, Grumman Albatros, Ilyushin Il-14, Cessna, juga pesawat-pesawat buatan Nurtanio, seperti NU-200 Sikumbang, Belalang, dan Kunang.

Bandara Kemayoran semakin memiliki nama di dunia penerbangan internasional setelah membuka rute penerbangan hingga ke Australia. 

Sayangnya, pada 31 Maret 1985 Bandara Kemayoran harus menutup operasional pelayanannya dikarenakan frekuensi penerbangan yang meninggi tidak sejalan dengan fasilitas dan daya tampung bandara yang sangat minim. 

Kini, kompleks Bandara Kemayoran yang telah ditutup telah dialihkan menjadi kompleks Pekan Raya Jakarta dan Kotabaru Kemayoran. 

Berita Terkait

News Update