Hadiri HUT TNI ke-78, KH Marsudi Syuhud Ingin Anggota dan Alutsista TNI Diperkuat

Kamis 05 Okt 2023, 11:59 WIB
KH Marsudi Syuhud hadiri upacara HUT TNI ke-78. Foto: Poskota.

KH Marsudi Syuhud hadiri upacara HUT TNI ke-78. Foto: Poskota.

"Maka personel harus ditambah. Selain itu Saya turut mendorong alustsista untuk ditambah, peralatan tempur. Bukan untuk perang, tetapi untuk jaga persatuan kita dari ancaman-ancaman, baik dari dalam maupun dari luar negeri."

TNI juga diharapkan mengambil fungsi sebagai benteng kekuatan untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat Indonesia, termasuk sebagai alat diplomasi yang kuat. Sebab sejatinya, seorang TNI dinilai harus mampu,berani, dan gagah di depan musuh-musuh Indonesia.

Terkait jelang Pemilu 2024, KH Marsudi Syuhud meminta agar TNI harus bersikap netral. TNI diharapkan tetap berada di tengah, untuk mengayomi semua masyarakat.

Baik itu mengayomi parpol, mengayomi seluruh perbedaan politik, seluruh capres dan cawapres. 

"Jadi alat pemersatu utama bangsa itu adalah TNI," kata KH Marsudi Syuhud.

Diketahui, upacara HUT TNI ke-78 dihadiri Presiden RI Joko 'Jokowi' Widodo, Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin, Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, dan sejumlah pejabat serta eks Presiden.

Berita Terkait

News Update