Putri Anne Unggah Foto Akur dengan Arya Saloka di Instagram, Sinyal Rujuk?

Rabu 04 Okt 2023, 15:42 WIB
Potret Arya Saloka dan Putri Anne (instagram/aryasaloka.putriannesaloka)

Potret Arya Saloka dan Putri Anne (instagram/aryasaloka.putriannesaloka)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Rumah tangga Putri Anne dan Arya Saloka memang selalu menjadi sorotan. Keretakan hubungan mereka sudah terendus semenjak Putri Anne menghapus foto-foto kebersamaannya dengan Arya. 

Belum lagi keputusan Anne untuk membuka jilbab ditengarai sebagai salah satu pertanda ketidakharmonisan rumah tangga mereka berdua. 

Namun baru-baru ini, Putri Anne secara mengejutkan mengunggah foto Arya Saloka di Instagram story. Rupanya, Arya terlihat datang di ulang tahun putranya, Ibrahim Jalal Ad Din Rumi, yang keempat dan jatuh pada 11 September lalu.  

"Guys, aku mau spill Ibrahim Birthday Party kemarin ada apa aja.. Check this out," tulisnya di Instagram story. 

Arya Saloka hadiri pesta ulang tahun anak yang keempat (Foto: Instagram Putri Anne)
 
Foto ini pun menjadi angin segar bagi para penggemar, khususnya yang lama menantikan kabar hubungan Arya Saloka dan Putri Anne. 
 
Seperti diketahui, ramai dugaan bahwa keretakan rumah tangga Putri Anne dan Arya Saloka disebabkan oleh kehadiran orang ketiga. Nama Amanda Manopo yang didapuk menjadi lawan main Arya Saloka di sinetron Ikatan Cinta pun diseret-seret dalam pemberitaan negatif. 
 
Meski cenderung bungkam, namun sempat beredar video yang memperlihatkan kemesraan Amanda Manopo dan Arya Saloka di dalam mobil. 
 
 
Hingga saat ini, banyak netizen yang terbelah menjadi dua kubu. Ada yang berpihak pada Putri Anne, tapi tak sedikit juga yang membela Amanda Manopo. 
Berita Terkait
News Update