JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Perseteruan antara Nikita Mirzani dan Lolly ternyata menarik perhatian Dewi Perssik.
Seperti diketahui hubungan Nikita Mirzani dengan Lolly seolah semakin panas setiap harinya.
Apalagi saat ini Lolly tinggal sendirian setelah masalah listrik di rumah Mami Eda hingga Nikita Mirzani menjelekkan nama keluarga Mami Eda di sosial media.
Menanggapi hal ini, Dewi Perssik yang notabenenya adalah musuh Nikita Mirzani turut membuka suara.
Dewi Perssik percaya Lolly adalah anak yang baik dan ia berharap tidak seperti ibunya.
“Lolly ini kan anak yang baik, InsyaAllah. Semoga gak kayak ibunya ya,” ucap Depe seperti dilansir Poskota dari TikTok @galeri.acak pada Minggu, 1 Oktober 2023.
Menurut Depe, Lolly kabur dari rumah Nikmir karena tidak mendapatkan kenyamanan.
“Lolly mungkin merasa gue berada di lingkungan yang tidak baik, jadi lebih baik gue pergi. Karena dia tidak mendapatkan kenyamanan, tidak mendapatkan perasaan yang sehat,” tuturnya.
Selain itu, kata Depe, Lolly membutuhkan kasih sayang, bukannya malah dihujat. Ironinya Nikmir sendiri yang mengatakan baju Lolly seperti orang miskin.
“Lolly masih butuh kasih sayang, orang tua yang bener itu bukan malah ngatain anaknya bajunya kayak orang miskin,” jelas Depe.
“Justru Lolly itu kan hidupnya sederhana, jadi kalian kalau mau endorse, endorse lah sana, kasian say,” sambung penyanyi dangdut 37 tahun itu.
Depe menyebutkan Lolly adalah anak yang masih harus disayang dan dibimbing.
“Kalau orang yang waras, dia akan setuju kalau Lolly itu tidak untuk dibully, Lolly itu harus disayang, dibimbing,” ungkapnya.
“Kita sebagai orang tua harus tau bagaimana caranya, harus bisa mengenal anak. Makanya ikut parenting, biar ngerti,” imbuh Depe.
Di akhir pernyataannya, Depe menyindir Nikmir bahwa ia tidak becus dalam mengurus anak.
“Jangan cuma bisa ngatur anak tapi dirinya sendiri aja gak becus. Anak itu mencontoh ibunya,” tandasnya.
Pernyataan Depe itu pun mendapatkan berbagai komentar dari netizen Tanah Air.