JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Komika sekaligus influencer Musdalifah Basri berbagi soal kondisi penglihatan putra bungsunya, Devan Afla Asadel yang saat ini harus menjalani tindakan laser mata. Sebagai informasi, Devan didagnosis mengalami Retinopathy of Premature (ROP) atau kelainan pada mata yang bisa mengakibatkan kebutaan.
"Jadi hari ini si Devan udah periksa di JEC, dan ternyata ROP-nya itu masih ada, temen-temen, malah makin menebal. Jadinya, dokternya mengambil keputusan agar Devan dilaser," kata Musdalifah Basri di Instagram Story pribadinya.
"Doain ya temen-temen karena persiapan mental bayi, mental orang tua, persiapan finansial harus siap semua karena laser lumayan juga biayanya, tapi gapapa demi anak lah ya," lanjutnya.
Seperti diketahui, Devan sendiri terlahir prematur dan sempat dirawat di NICU. Hal inilah yang ikut berdampak pada kondisi kesehatan mata Devan.
"Karena bayi prematur cukup lama di dalam inkubator dengan alat-alat yang dipasang ini bisa bikin penuruanan fungsi mata karena memang saraf-saraf mataya juga masih belum terbentuk dengan baik. Ini yang menyebabkan adanya ROP pada mata bayi prematur,@ tulis suami Musdalifah, Dian Iyoy.
Sempat Didiagnosis ROP Stage 4
Bahkan, sebelumnya Devan sempat didagnosis mengalami ROP stage 4, yang mana hampir kehilangan penglihatannya secara total.
"Devan ada ROP yang awalnya didagnosa stage 4. Ini yang bikin aku dan istri drop karena ROP mata itu ada stage 1-5, kalau ada di stage 4 berarti 1 stage lagi menuju stage 5 yang mana penglihatan akan nol."
Namun setelah pemeriksaan lanjutan, Devan dinyatakan berada di stage 2.
"Setelah pemeriksaan lebih lanjut, ROP Devan ada di stage 2, ini pun pastinya tetap bikin kami khawatir dan akan memperjuangkan semaksimal mungkin agar penglihatan Devan bisa normal."
Kini, Musdalifah Basri dan suami pun mengupayakan yang terbaik demi kesembuhan penglihatan Devan.
Seperti diketahui, pasangan ini juga baru saja berduka karena harus kehilangan putri mereka sekaligus kembaran Devan, yakni Devin Afta Asadel. Devin berpulang pukul 05.47 pada Sabtu, 10 Juni 2023 lalu.