JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sinopsis Satu Cinta Dua Hati episode 69-70 kembali hadir menghibur para penggemarnya di waktu senggang dengan episode terbaru yang semakin menarik untuk disaksikan.
Sinetron Satu Cinta Dua Hati episode 69-70 tayang setiap hari pukul 16.45 WIB di SCTV ini kembali menyayangkan jalan cerita dengan alur serta plot yang membuat penontonnya penasaran.
Jadi, jangan lewatkan sinopsis Satu Cinta Dua Hati episode 69-70 agar para penggemar dapat memahami jalan cerita selanjutnya dari episode terbaru Satu Cinta Dua Hati.
Sebelum menyaksikan keseruan dari sinetron SCTV Satu Cinta Dua Hati episode 69-70, ada baiknya jika para penggemar membaca terlebih dulu rangkuman sinopsis yang telah POSKOTA sajikan di bawah ini.
Pada penayangan Satu Cinta Dua Hati kali ini, Salwa menemukan sebuah cincin di rumah peninggalan Pak Hendra dan sepertinya bukti tersebut semakin membuat Salwa dan Ridho yakin jika cincin itu adalah milik ibu kandung Salwa.
Tak berpikir lama, Salwa langsung pergi mendatangi toko perhiasan dan Salwa pun bertanya siapakah sosok yang telah membeli cincin tersebut. Pegawai toko cincin itu pun akhirnya memberi informasi terkait pembeli cincin itu.
Betapa terkejutnya Salwa ketika mengetahui bahwa cincin tersebut dipesan oleh keluarga Sudirja. Salwa pun menyadari jika cincin tersebut adalah milik Ibu Lidya.
Sesampainya di rumah, Salwa pun menanyakan kepada Ibu Lidya tentang cincin tersebut lantaran kini ia tahu jika Ibu Lidya lah yang memesan cincin itu sejak 5 tahun yang lalu.
Hal tersebut pun sontak membuat ibu Lidya terkejut dan ketakutan karena memang benar jika itu adalah cincin miliknya. Ibu Lidya diam tak berkutik saat Salwa menanyakan perihal cincin tersebut.
Ibu Lidya tidak dapat berbohong lagi soal bukti cincin yang ditemukan oleh Salwa dan Ridho di rumah peninggalan mendiang Pak Hendra. Selanjutnya, Ibu Lidya pun akan mengatakan yang sebenarnya.
Disisi lain, Ridho sangat meyakini jika sosok perempuan yang berada di foto bersama Pak Hendra itu memang ibu kandung dari Salwa. Sementara itu, pencarian bukti yang dilakukan anak buah Pak Rasyid pun akan membuktikan jika ibu Lidya memanglah ibu kandung dari Salwa.
Lantas, apa yang akan terjadi selanjutnya? Saksikan kisah selengkapnya dalam penayangan sinetron Satu Cinta Dua Hati episode 69-70 yang tayang sore hari ini pukul 16.45 WIB di SCTV.