JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) menghadirkan rute integrasi dengan kereta cepat, Whoosh.
Adapun integrasi tersebut layanan Cawang - St. Halim KCJB (7W) dengan jadwal beroperasi setiap hari mulai pukul 06:00 WIB hingga 16:00 WIB.
"Layanan Cawang - St. Halim KCJB (7W) memiliki 10 titik pemberhentian (bus stop), antara lain Cawang Soetoyo, Stasiun KCJB Halim, Cawang UKI, BKN, hingga BNN," ujar Kepala Departemen Humas dan CSR Transjakarta, Wibowo di Jakarta, Jumat (29/9).
Ia mengatakan layanan Transjakarta 7W (Cawang - St. Halim KCJB) akan menggunakan bus ramah disabilitas, Low Entry untuk memudahkan masyarakat memanfaatkan transportasi publik.
Tak hanya itu, kehadiran layanan Transjakarta 7W (Cawang - St. Halim KCJB) juga mengimplementasikan moda transportasi terintegrasi.
Transjakarta juga telah terkoneksi dengan MRT, LRT, KAI sampai kereta bandara yang akhirnya mendorong masyarakat menggunakan transportasi publik. (Aldi)