JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Polres Metro Jakarta Pusat tengah melakukan treatment khusus di Kecamatan Johar Baru. Treatment itu, dilakukan menyusul meningkatnya kasus kekerasan anak.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Komarudin mengatakan, treatment khusus di kawasan Johar Baru menyusul banyaknya aksi tawuran yang melibatkan anak-anak.
"Saat ini kita memang sedang intens satu wilayah di Johar. Disitu kita sedang lakukan treatment khusus konsep pencegahan sebelum mereka menjadi korban atau sebelum mereka melakukan kejahatan sudah kita jeda dulu dengan pola itu tadi preentif dan preventif," ujarnya kepada wartawan, Rabu (27/9/2023).
Komarudin menuturkan, pola treatment khusus yang dilakukan yaitu sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat.
Menurutnya, sarana komunikasi dan informasi yang sekarang ini sangat mudah di akses oleh masyarakat menjadi salah satu faktor pemicu terjadiny tindak kejahatan.
Terlebih, di jaman sekarang ini, anak-anak sudah memegang gadget sehingga sangat mudah mendapat konten informasi namun tanpa di filter terlebih dahulu.
"Tentunya juga akan berdampak terhadap perilaku seperti tayangan kekerasan, pornografi, semua ada di sana tanpa bisa kita filter," ucap Komarudin.
Maka dari itu, Komarudin berharap masyarakat dapat kembali menjaga kebersamaan. Terutama di lingkungan masing-masing.
Pasalnya, pergaulan di lingkungan menjadi salah satu penyebab anak-anak terjerat hingga nekat berbuat kejahatan.
"Jadi mohon maaf saya harus menyampaikan saat ini memang fenomenanya kalau bukan keluarga kita cenderung dibiarkan anak-anak orang melakukan perilaku yang tidak pantas," tuturnya.
Diberitakan sebelumnya, Kasus kekerasan terhadap anak mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya. Semester awal 2023 tahun ini, sudah sekira ribuan kekerasan terhadap anak yang telah dilaporkan.