JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Artis Nagita Slavina memiliki segudang kesibukan di dunia hiburan Tanah Air, tak hanya menjadi pemandu acara di televisi, terbaru istri Raffi Ahmad itu bersama timnya kembali mengadakan festival makanan dan bazar, Jajarans Festival.
Ini jadi kali ketiga Nagita bersama tim RANS menggelar festival yang bertujuan untuk memberikan wadah bagi UMKM di Indonesia.
Ibunda Rayyanza dan Rafathar ini sangat senang karena pihak yang terlibat termasuk UMKMnya semakin banyak.
"Seneng banget ya, karena setiap kita gelar Jajarans semakin naik antusiasme temen-temen disini, makanan tambah banyak, jajanan tambah banyak," kata Nagita Slavina di acara Jajarans Festival Powered by Bright Gas, di Senayan Park Jakarta Selatan, Sabtu (23/9/2023).
"Aku juga bisa bantu tenant-tenant supaya bisa berkembang, ya Masyallah seneng dan excited banget ya," lanjut artis siapa Gigi.
Tahun ini Gigi dan tim Jajarans Festival mengangkat tema nusantara yang bertujuan untuk menghadirkan makanan dan jajanan khas daerah di Indonesia.
"Tema Nusantara karena ya udah pasti siapa sih orang Indonesia yang gak suka makanan nusantara, sehari-hari kita makan," terang Nagita.
"Dan inginnya lebih banyak yang bisa menikmati makanan nusantara, gak cuman makanan tapi bisa nikmatin musik dan bazzar ya," terusnya.
Sama seperti pelaksanaan acara Jajarans Festival sebelumnya, kali ini Jajarans Festival akan menghadirkan kurang lebih 60 tenant jajanan dengan jenis makanan dan minuman.
Tidak hanya kulineran, setiap harinya akan ada panggung hiburan yang akan menampilkan berbagai hiburan bagi para pengunjung.
Akan ada suguhan panggung musik dari musisi-musisi dari RANS Music ada Ibrani Pandean dan Chai, Disko Pantera, Oom Leo, Rizwan Fadilah, dan juga OKAAY.