JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Simak sinopsis Satu Cinta Dua Hati episode 60-61 hari ini, 20 September 2023 yang kembali menemani para penggemar di waktu luangnya dengan episode terbaru yang semakin menarik dan layak untuk disimak.
Satu Cinta Dua Hati episode 60-61 yang tayang pukul 16.45 sore tadi di SCTV semakin menyita perhatian penonton karena konflik yang semakin sengit namun juga menimbulkan rasa penasaran.
Jadi, jangan lewatkan Satu Cinta Dua Hati episode 60-61 agar para penggemar dapat memahami perkembangan selanjutnya dari kisah para pemeran Satu Cinta Dua Hati.
Sebelum nonton Satu Cinta Dua Hati episode 60-61 terbaru hari ini, 20 September 2023, kamu harus membaca dulu sinopsis yang disajikan POSKOTA di bawah ini.
Pada episode Satu Cinta Dua Hati episode sebelumnya, Ridho telah memberi peringatan pada Ridho untuk menjauhi sang istri dan kedua anaknya. Namun, Fahri mengatakan jika dirinya tak akan melakukan hal tersebut.
Pada tayangan Satu Cinta Dua Hati episode kali ini, Ibu Lidya berusaha untuk mencegah rencana jahat Tania dan juga Fatan. Walaupun kini ia belum mendapat bukti kuat bahwa Salwa merupakan putri kandungnya, namun Ibu Lidya telah mempunyai firasat.
Ibu Lidya tidak akan membiarkan Fatan maupun Tania untuk kembali menyakiti Salwa dan ia juga akan berupaya untuk melindungi sang putri dari perlakuan buruk Fatan dan Tania.
Disisi lain, semua rencana jahat Fatan gagal terlaksana lantaran Ibu Lidya sudah mulai mengetahui jika Salwa merupakan putrinya sekaligus adik kembar dari Fatan.
Lantas, apa yang akan terjadi selanjutnya pada Salwa dan Ridho? Akankah rencana jahat Fatan dan Tania berhasil dan tidak diketahui oleh Ibu Lidya?
Saksikan kisah selengkapnya dalam penayangan sinetron Satu Cinta Dua Hati episode 60-61 yang tayang setiap hari pukul 16.45 WIB di SCTV.