Sinopsis Satu Cinta Dua Hati Episode 59, 19 September 2023: Ternyata Salwa Putri Kandung Ibu Lidya

Selasa 19 Sep 2023, 13:40 WIB
Sinopsis Satu Cinta Dua Hati episode 59, 19 September 2023 (YouTube/Sinemart)

Sinopsis Satu Cinta Dua Hati episode 59, 19 September 2023 (YouTube/Sinemart)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Rangkuman sinopsis serial SCTV Satu Cinta Dua Hati episode 59 pada hari ini, 19 Seeptember 2023 kembali menemani para penggemarnya di waktu senggang dengan episode terbaru yang semakin menarik dan layak untuk disimak.

Sinetron Satu Cinta Dua Hati episode 59 yang akan tayang pada sore hari ini pukul 16.45 di SCTV semakin menyita perhatian publik lantaran konflik yang semakin sengit namun juga menggugah rasa penasaran.

Jadi, jangan lewatkan rangkuman sinopsis Satu Cinta Dua Hati episode 59 agar para penggemar dapat memahami perkembangan selanjutnya dari kisah para pemeran Satu Cinta Dua Hati.

Sebelum menyaksikan cerita terbaru Satu Cinta Dua Hati episode 59 hari ini, 19 September 2023 anda harus membaca terlebih dahulu sinopsis yang disajikan oleh POSKOTA dibawah ini.

Pada episode kali ini, Ridho memberi peringatan kepada Fahri untuk tidak lagi mendekati Salwa dan juga kedua anaknya, lantaran ia tidak ingin menanggung resiko jika Fahri terus-menerus mendekati Salwa.

Hal tersebut ia lakukan karena kemungkinan besar Tania akan kembali nekat untuk melakukan hal jahat kepada Salwa jika Faris masih terus berada di dekat Salwa.

Namun, Fahri tidak mungkin menuruti perintah Ridho karena ia tidak ingin berjauhan dengan Nayla dan juga Arsya. Setelah Salwa melihat Ridho tengah memberi peringatan pada Fahri, ia pun berniat untuk menceritakan kisah masa lalunya yang selama ini menjadi tanda tanya Ridho.

Menurut Salwa, tidak ada lagi yang harus ia tutup dari Ridho karena saat ini pria tersebut telah menjadi bagian hidupnya. Salwa pun akan mengungkapkan sosok laki-laki yang dulu pernah singgah di hidupnya.

Dengan begitu, Salwa merasa jika tidak ada lagi rahasia diantara rumah tangganya dengan Ridho. Karena selama ini Ridho selalu memberikan kepercayaannya pada Salwa.

Disisi lain, Ibu Lidya terus-menerus memperhatikan Salwa dan ia berpikir jika Salwa memanglah putri kandungnya. Dengan raut wajah terharu, mata Ibu Lidya tak lepas dari sosok Salwa.

Merasa ada yang mengawasi dirinya, Salwa pun bertanya kepada Ibu Lidya. Sepertinya dalam episode Satu Cinta Dua Hati sore ini, Ibu Lidya akan benar-benar mendapat bukti jika Salwa merupakan saudara kembar dari Fatan.

Berita Terkait
News Update