Sinopsis Bhagya Lakshmi 13 September 2023: Balwinder Menjebak Lakshmi dan Menculiknya?

Rabu 13 Sep 2023, 12:09 WIB
Sinopsis Bhagya Lakshmi 13 September 2023 (Instagram/@antv_seriesindia)

Sinopsis Bhagya Lakshmi 13 September 2023 (Instagram/@antv_seriesindia)

Karena diminta oleh teman-temannya untuk menjawab Neelam, Lakshmi akhirnya berani mengatakan yang sebenarnya tentang Neelam.

Sementara itu, Shalu mendengar rencana jahat Malishka dari mulutnya sendiri. Tanpa diduga, Lakshmi tiba-tiba merasa kepalanya sangat pusing dan tubuhnya lemas.

Rupanya, Balwinder memberikan jus beracun kepada Lakshmi dan sayangnya Lakshmi meminumnya.

Neelam kemudian membuat pengumuman tentang pertunjukan tersebut. Usai meminum jus beracun tersebut, Lakshmi langsung pingsan.

Balwinder segera membawanya ke sebuah kamar. Di saat yang sama, Malishka meminta Rishi untuk menciumnya di depan para tamu.

Lantas, apa yang akan terjadi pada Lakhsmi selanjutnya? Saksikan drama serial India Bhagya Lakshmi yang tayang setiap hari pukul 16.00 WIB di ANTV.

Berita Terkait

News Update