Slamet bilang, dia sangat kehilangan sang istri. Selama ini Rohaya dikenal sebagai sosok yang sangat baik. Dia selalu menyiapkan makanan yang disukai Slamet. Semasa hidup, pasangan ini juga dikenal romantis, dan sering bercanda.
"Saya dan almarhumah Rohaya ini sering ngobrol dan bercanda. Saya sangat kehilangan," kata Slamet.
Untuk menghidupi sang istri, Slamet kerja serabutan. Jika ada yang mengajaknya memetik jagung, dia akan melakoninya. Termasuk andai ada pihak yang ingin mempekerjakannya untuk menebas lahan.
Diketahui, Nenek Rohaya meninggal dunia pada usia 77 tahun, pada Rabu 6 Juli
2023, sekira pukul 11.30. Menurut Kepala Desa setempat, Bambang, Nenek Rohaya sakit karena kondisinya yang sudah lanjut usia. Pasangan ini sempat heboh karena ramai diberitakan oleh media nasional, dan asing.