JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Drama serial India Kasautii ANTV episode hari ini, 5 September 2023 semakin menarik untuk disaksikan para penggemar yang sudah menanti keseruan jalan cerita selanjutnya.
Drama India Kasautii tayang setiap hari pada pukul 14.00 WIB melalui saluran televisi ANTV. Pada penayangannya kali ini, Kasautii akan berfokus pada kisah Preena dan Anurag yang tentunya semakin membuat penonton penasaran.
Di episode Kasautii sebelumnya, saat Anurag sedang berdoa, dia tidak menyadari jika Prerna berada sampingnya. Kemunculan Prerna mengagetkan Veena.
Ketika dia muncul kembali, Prerna memperhatikan kehadiran Anurag saat kebakaran yang terjadi di Durga Puja.
Kebakaran tersebut memaksa Kukki dan Kaushik untuk bergandengan tangan menyelamatkan Anurag dan Prerna dari kebakaran yang mematikan.
Prerna dan Anurag terlibat perkelahian di sebuah lelang, dan pada akhirnya barang yang di lelang sebagai properti itu, jatuh ke tangan Prerna.
Hal tersebut tentunya membuat Anurag terkejut saat mengetahui identitas wanita pemenang lelang itu.
Sementara itu, disisi lain Kaushik dan Kukki terkunci di sebuah ruangan dan akhirnya keduanya pun berkelahi.
Peselishan diantara keduanya dipicu oleh upaya mereka yang ingin membantu Anurag dan Prerna.
Lantas, apa yang akan terjadi pada perselisihan antara Prerna dan Anurag yang memperebutkan barang lelang tersebut?
Sakiskan keseruannya dalam drama serial India Kasautii episode 5 September 2023 yang akan tayang melalui saluran televisi ANTV, setiap hari pukul 14.00 WIB.