JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ibunda Aldila Jelita, Marjam Abdurahman, murka setelah sang anak bersikeras rujuk dengan presenter Indra Bekti.
Marjam bahkan sudah menganggap anaknya mati.
Sebelumnya, Marjam menjelaskan bahwa Indra Bekti belum meminta maaf kepada dirinya sejauh ini.
Ia berpendapat, seharusnya Indra Bekti yang meminta maaf ke Dila, bukan sebaliknya.
Apabila berani macam-macam dengan Dila, Marjam mengancam bahwa dia akan mengungkap siapa sosok Indra Bekti sebenarnya.
Usai tahu Aldila Jelita rujuk dengan Indra Bekti, Marjam mengaku terkejut.
Dia bahkan sudah menganggap Dila mati karena sudah tidak peduli dengan nasihatnya.
"Very shock (sangat terkejut). Saya kenakan baju hitam serba hitam. Ini berarti Aldila sudah mati. Sebagai anakku dia sudah mati. Jangan bertanya lagi Dila tuh anaknya siapa, dari ibu siapa. Karena dia tidak punya ibu," ungkap Marjam, Selasa (5/09/2023).
Ia juga tak berkeberatan apabila Dila menganggapnya sudah mati.
Marjam mengaku, ia dan Dila sudah terpisah secara batin.
"Ibunya sudah mati semenjak saya dan Dila terpisah. Terpisah secara batin, terpisah sebagai ibu dan anak," sambungnya.