4 Fakta Ikram Rosadi Suami Baru Larissa Chou, Karir dan Profesinya Bukan Kaleng-kaleng

Selasa 05 Sep 2023, 08:16 WIB
Intip sederet fakta Ikram Rosadi, suami baru Larissa Chou. Foto: Instagram.

Intip sederet fakta Ikram Rosadi, suami baru Larissa Chou. Foto: Instagram.

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Nama Ikram Rosadi tak henti menjadi perbincangan hangat usai mempersunting selebgram cantik Larissa Chou.

Ikram Rosadi mengucap ikrar suci pernikahan pada Larissa Chou pada Minggu, 3 September 2023.

Prosesi akad pernikahan Larissa Chou dengan Ikram Rosadi digelar tertutup, hanya dihadiri kerabat dan kolega dekat.

Namun, publik dibuat penasaran dengan sosok Ikram Rosadi sebenarnya, pria yang sukses curi hati Larissa Chou itu.

Dilansir oleh POSKOTA.CO.ID dari kanal YouTube Sahabat Setia Official, berikut sederet fakta menarik Ikram Rosadi. 

Pendidikan Ikram Rosadi

Suami baru Larissa Chou itu ternyata orang berpendidikan. Ikram dikatakan pernah mengenyam tingkat universitas.

Ikram Rosadi merupakan Sarjana Teknik lulusan Universitas Sangga Buana, program studi Teknik Informatika.

Pengusaha Properti

Ikram merupakan pengusaha muda di bidang properti perumahan elite minimalis masa kini.

Ia juga menjabat sebagai pimpinan dari dua perumahan elite, yakni Perumahan Cluster Mega Bodas dan Bentang Artha Residence. Keduanya berlokasi di Jawa Barat.

Politikus dan Aktivis

Selain dikenal sebagai pengusaha muda sukses, Ikram dikenal aktif menjadi aktivis salah satu organisasi masyarakat di Indonesia.

Ikram juga lekat dengan tertarik di dunia politik dengan menjadi kader di Partai Golongan Karya (Golkar).

Pendiam

Diungkap oleh Larissa Chou bahwa sosok Ikram adalah pria yang tak banyak bicara bahkan tertawa.

“Beliau tipenya nggak banyak bicara. Jadi jangan harap beliau ketawa-ketawa atau banyak ngomong,” tulis Larissa melalui akun Instagram @larissachou.

Hal diatas merupakan sederet fakta menarik yang dimiliki oleh Ikram Rosadi, suami baru Larissa Chou.

News Update