Dody menyebut, Gepeng dengan jumlah uang jutaan ini adalah kejadian yang terus berulang, Dinsos pun menghimbau kepada masyarakat agar tidak memberikan bantuan berbentuk uang di jalan-jalan raya, lampu merah maupun pertamanan.
Langkah selanjutnya, petugas pun akan terus melakukan penjaringan di setiap jalan Kota Bogor untuk memastikan gepeng jutawan ini tidak kembali ke jalan dan menjaring gepeng-gepeng lainnya.
Sementara itu, Kadinsos Kota Bogor Tini Sri Agustini pun menghimbau kepada masyarakat agar menyalurkan rezeki yang dimiliki kepada lembaga zakat mal atau lembaga kesejahteraan sosial yang telah jelas peruntukannya, ketimbang memberi kepada gepeng di jalan, lampu merah ataupun pertamanan.
"Jangan memberikan bantuan berbentuk uang di jalan-jalan, sehingga para gepeng merasa 'surga di Kota Bogor' sehingga semakin banyak di Kota Bogor," pungkasnya. (Panca Aji)