Kenal Lama dengan Prabowo, Ini Alasan Andika Perkasa Justru Lebih Pilih Ganjar Pranowo

Kamis 31 Agu 2023, 09:56 WIB
Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa dan Ganjar Pranowo berpegangan. Foto: Instagram Andika.

Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa dan Ganjar Pranowo berpegangan. Foto: Instagram Andika.

Menurutnya Ganjar adalah calon pemimpin tepat. Satu hal, dia terbilang pintar. Ganjar juga dianggap memiliki komunikasi publik yang sangat bagus. Dia juga terbilang sangat dekat dengan rakyat.

"Sikap beliau yang paling menonjol kan karena gampang dekat, kalau ketemu orang baru bisa langsung dekat, itu terasa sekali bagi saya. Dia mudah untuk bercanda. Kedua, dia entengan lah. Dalam arti flesksibel easygoing, dan sosok yang sangat humble," ujar dia.

Dalam kesempatan itu, Andika lantas menyinggung soal kepemimpinan militer yang mungkin saja saat ini tengah dirindukan di kalangan masyarakat. Akan tetapi menurutnya, capres dengan background militer belum tentu bisa bersikap berani ketika berkuasa nanti.

"Dari pengalaman di seluruh dunia, orang-orang yang punya backrground militer lalu jadi kepala negara itu banyak. Berdasarkan hasil observasi saya, tidak kemudian otomatis pemimpin militer lebih disiplin, lebih tegas. Enggak juga."

"Saya mengamati juga, ada kok pemimpin sipil yang lebih berani. Pak Karno bukan militer, tapi dia berani dan memimpin untuk memerdekakan Indonesia. Di luar negeri, lebih banyak lagi contohnya. Tidak bisa dijadikan tolak ukur militer pasti memiliki ketegasan yang lebih dari sipil. Semua tergantung orangnya," kata Andika Perkasa.
 

Berita Terkait
News Update