JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - My Lovely Liar episode 9 sub Indo akan segera kembali menyapa penggemar setia drama Korea. Simak spoiler dan link nonton drama Korea My Lovely Liar episode 9 sub Indo.
Penonton dapat menantikan kehadiran drama Korea My Lovely Liar episode 9 sub Indo yang akan segera tayang pada Senin, 28 Agustus 2023 pukul 20.50 waktu Korea Selatan atau pukul 18.50 WIB.
Bagi penonton yang ingin menyaksikan drama Korea My Lovely Liar episode 9 sub Indo yang tayang di stasiun televisi Korea tvN dapat menyaksikannya secara streaming di layanan streaming VIU, lengkap dengan terjemahan bahasa Indonesia.
Pada drakor My Lovely Liar episode sebelumnya, Sol Hee bertemu Gang Min dan makan bersama. Saat sedang makan bersama, Gang Min mencoba bertanya kepada Sol Hee untuk mengetahui kebenaran hubungannya dengan Do Ha.
Sol Hee pun mengatakan yang sebenarnya terkait hubungannya dengan Do Ha kepada Kang Min. Setelah pertemuan itu, Gang Min yang berpapasan dengan Do Ha saling melemparkan tatapan tajam satu sama lain.
Di sisi lain, Yeon Mi meminta Do Ha pergi ke suatu tempat, akan tetapi Do Ha menolak permintaan itu karena memiliki urusan yang mendesak.
Sementara, Syaon kembali menemui Sol Hee dan mengancam Sol Hee untuk menjauhi Do Ha dengan menggunakan kelemahannya. Sol Hee pun nampak terkejut mengetahui ancaman yang disampaikan Syaon.
Cerita kemudian berlanjut saat Do Ha dan Sol Hee yang sedang bersembunyi dari Choi Eom Ho hampir saja ketahuan. Saat sedang bersembunyi, Do Ha dan Sol Hee terlibat momen romantis bersama.
Mengutip laman resmi VIU, episode terbaru drama Korea My Lovely Liar yang akan tayang nanti malam bakal kembali melanjutkan aksi persembunyian Do Ha bersama dengan Sol Hee.
Usai berhasil terlepas dari kejaran Eom Ho yang hendak membunuhnya, Do Ha mengajak Sol Hee untuk bersembunyi di apartemen miliknya.
Do Ha pun kemudian menceritakan segala sesuatu tentang masa lalunya kepada Sol Hee tanpa ada yang ditutupi. Ia mengatakan bahwa kejadian di masa lalu tersebutlah yang membuat Do Ha trauma hingga saat ini.