JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Presenter Indra Bekti menjawab kabar yang menyebut dirinya akan kembali menikah atau rujuk dengan sang mantan istri, Aldila Jelita.
Bekti mengaku belum secara resmi menikah dengan ibu dua orang anak itu.
Sejak kemarin undangan acara syukuran pernikahan ulang Aldila beredar.
Dalam acara tertutup yang digelar di sebuah restoran di Jakarta Selatan, terlihat keluarga dan kerabat hadir.
Pihak KUA bahkan disebut hadir sehingga menguatkan kabar Indra Bekti dan Aldila Jelita menikah lagi.
Namun, Bekti menyebut pertemuan pagi tadi baru membicarakan pernikahan ulangnya dengan Aldila.
"Kita tadi masih rapat-rapat doang gitu, belum ada sakral-sakral gitu. Kalau untuk rujuk ya tapi menuju ke sana ya doain aja. Belum ada penghulu. Belum rujuk. Belum secara resmi," kata Indra Bekti di Jakarta, Jumat (25/8/2023).
Indra Bekti mengklaim belum ada prosesi akad atau ijab kabul yang dia lakukan.
Karena itu, dia belum tahu kapan waktu dia menggelar pernikahan ulang.
"Alhamdulilah, belum seperti yang kalian pikirkan. Kami masih rapat-rapat doang. Belum (ijab kabul). Belum tahu (tanggal nikah). Doakan saja," ucapnya.
Aldila menggugat cerai Indra Bekti pada Februari 2023.