The First Responders Season 2 Episode 7 Sub Indo Kapan Tayang? Cek Jadwal hingga Spoiler di Sini

Kamis 24 Agu 2023, 16:12 WIB
Preview drama Korea The First Responders season 2 episode 7 (instagram/sbsdrama.official)

Preview drama Korea The First Responders season 2 episode 7 (instagram/sbsdrama.official)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Drama Korea The First Responders season 2 episode 7 akan segera tayang dengan kisah yang semakin menarik. Simak spoiler dan jadwal tayang drakor tersebut di bawah ini.

Pastikan kamu tidak ketinggalan jalan cerita drama The First Responders season 2 episode 7 yang semakin menarik. Maka dari itu, seraya menunggu episode terbaru dari drakor itu tayang, kamu bisa mengetahui terlebih dahulu bagaimana spoilernya.

The First Responden season 2 episode 7 menyajikan kasus lain yang turut melibatkan perkelahian antar geng hingga kisah yang terjalin tampak kompleks dan rumit. Tidak hanya itu, episode ini juga bakal menampilkan mayat misterius di dalam sebuah mobil.

Kasus yang muncul akan semakin runyam. Sedangkan di sisi lain, kondisi Tae Hwa juga kian memburuk sebab penyakit gagal ginjal yang diderita olehnya.

Aksi dari Ho Gae dalam menyelesaikan misi kali ini terkait penemuan mayar misterius sangat nantikan oleh para penonton setia. Mereka bertanya-tanya, akankah ia mampu menyelesaikan kasus mayat yang dirahasiakan tersebut atau justru sebaliknya?

The First Responders season 2 sendiri merupakan drama Korea dengan genre thriller yang setiap episode sukses membuat penonton penasaran akan kelanjutan kasus-kasus yang akan terus bermunculan.

Tayang perdana pada 4 Agustus 2023 lalu, drama The First Responders season 2 dijadwalkan bakal berakhir pada 9 September 2023 mendatang.

Adapun, untuk The First Responders season 2 episode 7 sendiri memiliki jadwal tayang pada 25 Agustus 2023 besok malam sekitar pukul 20.00 WIB.

Kalau kamu ingin menonton kisah seru dan menarik dari drama The First Responders season 2 episode 7 menggunakan subtitle Indonesia, kamu bisa dengan mudah menontonnya melalui platform streaming legal yakni Disney+ Hotstar.

Demikian spoiler dan jadwal tayang dari The First Responders season 2 episode 7, berikut adalah link nontonnya, KLIK LINK NONTON DI SINI.

Berita Terkait
News Update