JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Penampilan Gisella Anastasia selalu mengundang decak kagum, tak hanya jago memadukan outfitnya yang membuat dia terlihat makin stylish.
Penyanyi cantik ini juga kerap mengubah gaya rambutnya lho.
Baru-baru ini, dia mengunggah sebuah video saat pamer rambut barunya.
Ibu satu anak itu memilih tampil dengan rambut bob pendek berponi.
Gisel mengaku sudah merasa tak nyaman dengan rambutnya yang semakin panjang, hingga akhirnya dia memutuskan untuk memangkas rambutnya.
"New hair, dari kemarin diiket-iket karena udah sebel sama orennya dan lumayan bosen setelah bertahan sama medium bob postingan rata kesukaan aku. Kali ini cobain potongan ala-ala cewek Korea yang ada di pinterest, eehh suka. Menurut kalian gimana?," tulis Gisel Anastasia di akun instagram pribadinya, Selasa (22/8/2023).

Gisella Anastasia. (instagram/@gisel_la)
Di foto itu dia memakai blouse putih tanpa lengan dipadukan dengan celana stripe.
Dia melakukan pose dengan rambut barunya yang berponi.
"Cantik mirip ABG," kata salah satu akun.
"Nah bagus kak pakai poni bobnya," tambah akun lainnya.
