JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Belum lama ini, aksi seorang anggota TNI bernama Seru Yason Tafonao yang mengusir sekelompok Aparatur Sipil Negara (ASN) Dinas Kesehatan (Dinkes) di Nias Selatan viral di media sosial.
Dalam perayaan HUT RI ke-78, salah satu puskesmas yang terletak di Nias Selatan menggelar upacara guna memperingati hari kemerdekaan Indonesia. Namun, terdapat sekelompok ASN yang menolak turun ke lapangan lantaran kondisi lapangan yang becek.
Dalam video yang kini sudah tersebar luas di jejaring sosial media, terlihat Sertu Yason yang bertugas sebagai komandan upacara menegur sekelompok ASN yang enggan mengikuti upacara lantaran kondisi lapangan yang becek.
Peristiwa yang kini mendapat perhatian publik atas aksi Patriot Sertu Yason itu diketahui terjadi di Kecamatan Gomo, Kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara pada Kamis, 17 Agustus 2023 kemarin.
"Ibu, kalau mau kumpul-kumpul di sana silahkan keluar bu. Bu! Silahkan keluar! Suruh baris di sini nggak mau, pulang!" teriak Sertu Yason dalam video tersebut.
Usai diminta keluar, para ASN berpakaian serba putih itu langsung meninggalkan tempat upacara, berjalan beriringan menuju pintu keluar. Alih-alih tertib, para ASN jutrus terlihat saling dorong dan berteriak dengan keras.
Tindakan tegas dari Sery Yason yang mengusir ASN saat upacara tengah berlangsung itu pun ditenangkan oleh seseorang yang merekam kejadian tersebut.
Disisi lain, para pejabat yang hadir di lokasi kejadian kedapatan hanya bisa menyayangkan perilaku aparat ASN kesehatan yang memilih menjauh dari pada mengikuti kegiatan peringatan hari kemerdekaan.
"Para pahlawan membayar kemerdekaan ini dengan darah, maka dari itu mari kita menghargai kemerdekaan ini dengan melaksanakan upacara dengan penuh khidmat dan rasa syukur walaupun Sedikit Kotor! sebagai bentuk Menghargai Para Pahlawan yang rela mengorbankan nyawa demi kita semua," tulis keterangan pada unggahan video tersebut.
Sebelumnya, Sertu Yason mengatakan bahwa kejadian tersebut bermula saat perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia akan dimulai 10 menit lagi. Saat itu, seluruh peserta upacara sudah berada di barisan masing-masing. Namun, ada sekelompok peserta yang tidak masuk lapangan.
Mereka diketahui merupakan kumpulan ASN dan staf Puskesmas Gomo, semuanya berpakaian serba putih dengan pin Korpri. Mereka memilih berdiam di di pinggir jalan di sudut Lapangan Adam Malik.