Resmi Rujuk dengan Rendy Kjaernett, Lady Nayoan Pamer Dapat Kejutan Ultah

Rabu 16 Agu 2023, 15:55 WIB
Rendy Kjaernett dan Lady Nayoan Kecelekaan (instagram/ladynayoan)

Rendy Kjaernett dan Lady Nayoan Kecelekaan (instagram/ladynayoan)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pasangan selebritis Lady Nayoan dan Rendy Kjaernett memutuskan rujuk setelah menjalani sidang cerai yang beragendakan mediasi di Pengadilan Negeri Bekasi, Rabu (16/8/2023).

Di media sosial, Lady Nayoan lantas mengunggah foto dirinya mendapat buket bunga dan kue ulang tahun dari Rendy Kjaernett di Instagram Story.

Melalui kue ulang tahun dan buket bunga pemberiannya, Rendy juga menyampaikan rasa sayang dan cintanya kepada Lady Nayoan.

"Get well soon love, aku sayang kamu," tulisan pesan dari Rendy Kjaernett untuk Lady Nayoan.

Sementara itu, Lady Nayoan juga sudah menyebut nama Rendy Kjaernett dengan sebutan 'hubby' dalam unggahannya.

"Thank you hubby @rendykjaernett," tulis Lady Nayoan.

Sejumlah warganet pun mendoakan rumah tangga Lady Nayoan dan Rendy Kjaernett kembali harmonis setelah rujuk.

"Case closed berarti, udah saling memaafkan, udah saling gak sakit hati, lagian anak masih kecil-kecil juga butuh figur kedua orangtuanya, mempertahankan hubungan gak salah kan," ucap salah satu netizen.

"Karna yg sudah dipersatukan Tuhan tidak dapat diceraikan manusia.. semoga rumah tangga kalian selalu dalam penyertaan Tuhan Yesus," tambah netizen lainnya.

Sebelumnya, Lady Nayoan memutuskan untuk rujuk kembali setelah banyak berdoa pada Tuhan dan merasa banyak momen yang ditunjukkan Tuhan padanya terkait rumah tangganya.

Kasus ini bermula dari sang suami Rendy Kjaernett yang diduga melakukan selingkuh dengan adik Raffi Ahmad, Syahnaz Sadiqah hingga menghebohkan jagat maya. (mia)

News Update