JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Salah satu drama Korea yang kini sedang sangat dinantikan kelanjutan ceritanya ialah The First Responders 2. Mari kita intip bersama spoiler drama The First Responders 2 episode 5 mendatang beserta jadwal tayangnya.
The First Responders 2 episode 5 akan menyuguhkan alur kisah yang semakin menarik dan sayang untuk dilewatkan. Adapun, drama ini bakal segera tayang pada Jumat dan Sabtu setiap minggunya.
Spoiler The First Responders 2 episode 5 bakal melanjutan kasus pembunuhan lain yang muncul. Menariknya, kali ini korban diketahui berhubungan erat dengan Pil. Di satu sisi pula, ada Ho Gae yang kembali lakukan penyelidikan dengan caranya sendiri guna menangkap pelaku secepat mungkin.
Sementara itu, pada preview The First Responders 2, terlihat seorang pria misterius yang juga mantan pemadam kebakaran dipecat dari pekerjaannya karena menyerang warga. Hi Gae pun diberi tahu bahwa pria tersebut memesan 30 lilin yang bisa bertahan hingga delapan jam lamanya.
Ho Gae dan Pil bergegas menghampiri pria tersebut dan menemukan peta rumit di mana rencana setiap kebakaran yang disengaja pun terungkap. Setelahnya, keduanya memberi tahukan polisi terkait lokasi berikutnya.
Adapun, terkuak alasan dibalik rencana kebakaran tersebut yakni dendamnya kepada kematian empat rekannya yang tewas dalam kebakaran yang disebabkan oleh pembuatnya sendiri. Dari kejadian itu, ia bersumpah untuk membalaskan dendam mereka dengan membuat banyak kebakaran.
Episode mendatang drama The First Responders 2 akan memperlihatkan adegan evakuasi di mana polisi sedang sibuk mencari lokasi bom. Mereka pun mengetahui bahwa Song Seol diikat di dalam lift dengan sebuah bom yang terpasang pada pintu.
Hingga akhirnya EOD berhasil melucuti bom tersebut dan menyelamatkan Song Seol. Sementara pria misterius yang merendam dirinya dalam bensi ditangkap dan ditahan.
Lantas, bagaimana kelanjutannya? Nantikan The First Responders 2 episode 5 yang bakal tayang segera pada Jumat, 18 Agustus 2023 mendatang tepatnya pukul 20.00 WIB.
Kamu bisa menonton The First Responders 2 episode 5 melalui platform streaming legal Disney+ Hotstar yang menyediakan subtitle Indonesia. KLIK DI SINI.