Besi Penutup Tali-tali Air di Jakpus Banyak Dicuri, Sudin Bina Marga Bakal Ganti dengan Plastik: Biar Gak Ada Nilai Jual

Selasa 15 Agu 2023, 14:30 WIB
Grill besi penutup tali-tali air di sejumlah wilayah Jakarta Pusat hilang dicuri orang. (Ist)

Grill besi penutup tali-tali air di sejumlah wilayah Jakarta Pusat hilang dicuri orang. (Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sejumlah grill besi penutup tali-tali air di wilayah Kecamatan Menteng dan Kecamatan Senen, Jakarta Pusat hilang dicuri orang. Akibatnya banyak sampah yang masuk ke dalam saluran.

Dari pantauan, grill tersebut banyak yang hilang seperti di Jalan Cikini Raya, Raden Saleh dan Jalan Kramat Raya. Akibat penutup itu hilang, tali - tali air tersebut dipenuhi sampah.

Gunawan (47), salah satu pejalan kaki menyayangkan banyak penutup saluran yang hilang. Seperti di Jalan Cikini Raya, banyak penutup besok yang hilang hingga membuat sampah menumpuk.

"Kalau hujan ini bisa tidak lancar saluran airnya, itu bisa dilihat banyak sampah daun dan botol plastik," terangnya, Selasa (15/8/2023).

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Binamarga Jakarta Pusat, Sholeh membenarkan jika grill penutup tali - tali air hilang di sejumlah lokasi. Hilangnya penutup besi itu telah dihimpun untuk mengetahui jumlah pastinya.

"Itu direncanakan akan diganti oleh pihak kontraktor yang membangun waktu itu, karena memang masih masa pemeliharaan dan itu tanggungjawab mereka," ucap Sholeh. 

Sholeh mengaku tidak mengetahui hilangnya penutup tali saluran itu dicuri oleh siapa atau dicuri dengan cara apa. Jajarannya hanya mengetahui jika grill penutup tali saluran banyak yang hilang.

"Yang paling banyak ilang itu di wilayah Menteng. Kita juga belum lapor ke pihak kepolisian," ungkapnya. 

Sholeh mengatakan guna mengantisipasi hilangnya grill tersebut, proyek ke depan akan dilakukan dengan mengganti material penutup. Diganti dengan bahan yang tidak menarik atau yang tidak ada nilai jual.

News Update