JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Belum lama ini, nama selebgram Oklin Fia tengah menjadi perbincangan hangat netizen usai dirinya mengunggah sebuah konten yang dinilai merusak citra seorang perempuan muslim.
Konten yang memperlihatkan dirinya tengah memakan es krim di depan area vital seorang pria menjadi viral dan memicu kemarahan publik di sosial media. Tak hanya itu, baru-baru ini Umi Pipik juga menyeruakan keresahannya terhadap Oklin Fia.
Istri dari mendiang Ustaz Jefri Al Buchori itu menyentil Oklin Fia dengan cara menegur seraya mengatakan jika Oklin seharusnya menjaga martabat serta kehormatan seorang perempuan muslim yang berhijab.
"Wahai kalian wanita yang sudah menggunakan jilbabmu, kalian tahu kan fungsi jilbab itu apa, selain menjalankan perintah Allah yang wajib kalian kerjakan, jilbab menjadi kemuliaan wanita karena saat Allah turunkan ayat tentang jilbab tujuannya supaya kita mudah dikenali, kita tidak diganggu, kita mulia," tulis ibu dari Abidzar Al-ghifari di sosial media Instagram stories miliknya, yang dikutip pada Senin (14/8/2023).
Umi Pipik juga menambahkan, aksi kurang terpuji yang dilakukan Oklin Fia di dunia maya dapat mengakibatkan rasa malu pada diri sendiri, orang tua, keluarga, dan juga agama.
"Jangan kalian hinakan diri sendiri setelah Allah muliakan jadikan jilbabmu kemuliaan malu mu bukan malah membuat malu agamamu!" tegasnya.
Tak sampai disitu, Umi Pipik juga menumpahkan semua kekesalannya atas perilaku Oklin Fia yang dinilai melenceng dan bahkan ia menyatakan jika perempuan yang kerap berpenampilan seksi itu lebih rendah dari iblis.
"Kalau kamu pintar punya ilmu pakai juga adabmu, otakmu saja tanpa memakai adabmu, iblis juga punya ilmu," tutup Umi Pipik.
Sebelumnya, selebgram sekaligus konten kreator TikTok, Oklin Fia, pada saat itu membuat warganet geger lantaran aksi sensualnya dalam sebuah konten yang ia unggah.
Dalam video tersebut, Oklin Fia terlihat tengah berjalan dan ia ditawari untuk memakan es krim oleh seorang pria yang merekamnya pada saat itu. Sempat menolak, Oklin pun akhirnya memakan es krim di depan area vital pria tersebut.
Sampai saat ini, perempuan 19 tahun itu masih diam seribu bahasa dan tak kunjung memberikan klarifikasi terkait unggahan videonya yang diklaim berbau pornografi itu.