JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ketua Majelis Syura Partai Ummat Amien Rais ikut angkat suara soal kasus yang mendera pengamat politik Rocky Gerung.
Menurut Amien Rais, Rocky Gerung kini harus dibela oleh banyak orang. Hal ini berkaitan dengan kritik dan ungkapan tak lazim yang dilontarkan Rocky Gerung terhadap pemimpin republik Presiden Joko 'Jokowi' Widodo.
Apalagi kasus Rocky ke Jokowi ini digugat ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, di mana sidang perdana akan digelar pada 22 Agustus 2023 mendatang.
"Kita harus bantu Rocky Gerung," kata Amien Rais secara tegas, disitat dalam kanal Youtube-nya, Rabu 9 Agustus 2023.
Kata Amien Rais, sudah menjadi hal yang mahfum bahwa pada era kepemimpinan Jokowi, politisiasi dianggap sudah jadi bagian integral kebijakannya.
"Intinya keadilan pisau hukum tumpul ke atas, tajam ke bawah. Pisau hukum juga tumpul ke konco-konco Jokowi, namun tajam pada rezim kontra dengannya," kata dia.
Apalagi, belakangan banyak mafia kasus yang di depan mata melakukan aksi mencoleng petugas hukum, baik dengan tekanan maupun dengan sogokan.
"Rocky memang tak punya cantolan partai politik, maka dia tak boleh dibiarkan sendirian Kita harus bantu dan bela Rocky Gerung," kata Amien Rais yang sudah menyebut beberapa pihak yang sudah mulai bersatu membela Rocky.
Kata Amien Rais, sidang perdana Rocky Gerung pada 22 Agustus 2023 diminta terbuka untuk umum. Lalu, dia meminta agar pihak terkait memberikan ruang memadai bagi para jurnalis dalam dan luar negeri, karena dianggap menjadi sebuah isu internasional.
"Ini penting dan menggairahkan. Mudah-mudahan para tokoh FMN dan KAMI segera menyusun tim pembela untuk Rocky Gerung," kata Amien Rais.