TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Satreskrim Polresta Tangerang melakukan penyelidikan kasus pengeroyokan yang terjadi di Jalan Raya Serang KM26, Kampung Cengkok, RT05 RW02, Desa Sentul, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, Minggu (6/8/2023) dini hari.
Dimana, pada pengeroyokan tersebut, seorang remaja berinisial PMI, 15 tahun mengalami luka bacok dan luka bakar di beberapa bagian tubuhnya.
"Korban mengalami luka terbuka dibagian kepala dan luka bakar dibagian wajah dan beberapa bagian tubuhnya seperti tangan. Dibuka pelaku menggunakan senjata tajam dan air keras dalam aksinya," kata Kasat Reskrim Polresta Tangerang, Kompol Arief N Yusuf, Senin (7/8/2023).
Arief menjelaskan, dari keterangan saksi awal diketahui bahwa korban bersama rekannya sedang berkumpul di Tempat Kejadian Perkara (TKP). Namun, tiba-tiba datang segerombolan motor dan langsung melakukan penyerangan.
"Menurut saksi, lebih kurang ada 20 motor yang melakukan pengeroyokan. Mereka datang dari arah Tangerang menuju Balaraja," jelasnya.
Setelah penyerangan tersebut, korban yang mengalami luka langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum (RSU) Balaraja untuk mendapatkan pertolongan medis.
"Korban sudah ditangani oleh tim medis dan saat ini masih pemulihan," ungkapnya.
Lanjut Arief, saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan dengan meminta keterangan saksi dan mengumpulkan barang bukti lainnya.
"Kami masih melakukan pemeriksaan saksi-saksi untuk mendapatkan fakta sesungguhnya dari kejadian tersebut," pungkasnya. (Veronica Prasetio)