Terakhir, Futari mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang sudah membantu terlaksananya program ini. "Pertama, kami ingin berterima kasih kepada Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Pemerintah Kabupaten Kepulauan Seribu, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, dan Kelurahan Pulau Tidung karena telah menerima dan membantu kami dalam pelaksanaan acara," kata Futari.
"Kedua, kami ingin menghaturkan terima kasih kepada Direktorat Kemahasiswaan UI atas hibah yang diberikan. Terima kasih juga kami sampaikan kepada para sponsor, yakni HIPMI Kepulauan Seribu, Bank DKI, Yasmeera, Meval, Tango, dan Fullo," tambahnya.
"Sebagai penutup, kami ingin memberikan ucapan terima kasih kepada Dinas KPKP atas bantuan 1000 bibit mangrove serta Humas Dinas LH atas dukungan publikasi kegiatan yang sangat masif," tutup Futari. (Aldi)