Diduga Keracunan Makanan, 44 Orang di Cimanggu Pandeglang Terserang Mual dan Diare

Minggu 06 Agu 2023, 16:23 WIB
Sejumlah pasien yang diduga keracunan makanan saat di rawat di Puskesmas. (Foto: Ist).

Sejumlah pasien yang diduga keracunan makanan saat di rawat di Puskesmas. (Foto: Ist).

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID –  Sebanyak 44 orang mulai dari unsur TNI, Polri, Satpol PP dan masyarakat sipil di wilayah Kecamatan Cimanggu, Pandeglang tiba-tiba terserang penyakit diare, mual, muntah dan sakit perut secara bersamaan.

Puluhan orang  mengalami penyakit tersebut secara bersamaan, diduga akibat keracunan makanan.

Kepala Puskesmas Cimanggu, Pandeglang, Iyat membenarkan jika ada sebanyak 44 orang di Cimanggu yang mengalami penyakit diare, mual, muntah dan sakit perut.

Namun, pihaknya belum bisa memastikan apakah itu akibat keracunan makanan atau tidak, karena perlu dilakukan uji laboratorium.

"Maaf kami belum mendiagnosa keracunan makanan, namun sampel makanan dan sisa-sisa sampel makanan sudah kami simpan, menunggu Instruksi dari surveilans epidemiologi Dinkes Pandeglang," ungkapnya, Minggu (6/8)2023).

Adapun jumlah pasien yang ditanganinya, ada sebanyak 44 orang mulai dari unsur  unsur Polri 4 orang, unsur Pol PP 4 orang dan masyarakat umum sebanyak 32 org.

"Namun alhamdulillah sekarang ini kondisi pasien sudah sembuh dan sudah dipulangkan. Sudah tidak ada lagi pasien yang dirawat di Puskesmas," katanya.

Sementara, Camat Cimanggu, Encum Sunayah juga membenarkan, jika di wilayah Cimanggu ada puluhan warga yang mengalami penyakit tersebut (mual, muntah, sakit perut dan diare). Tapi dirinya juga belum bisa memastikan apakah keracunan makanan atau tidak.

"Kejadiannya kemarin pas ada acara Adventur Enduro di Cimanggu. Tapi alhamdulillah informasinya sudah pada sembuh lagi," tuturnya. (Samsul Fatoni).

Berita Terkait
News Update