JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jadwal tayang The First Responders 2 memang sudah sangat dinantikan oleh para penggemar drama Korea di seluruh dunia, tak terkecuali di tanah air. Simak selengkapnya jadwal tayang The First Responders 2 berikut ini.
The First Responder 2 menjadi salah satu drama Korea yang paling ditunggu-tunggu penayangannya tahun ini. Maka dari itu, tak heran bila banyak orang yang langsung mencaritahu jadwal tayang The First Responders 2.
Nah, bagi kamu yang merupakan penggemar drama Korea satu ini, akan disajikan jadwal tayang The First Responders 2. Namun, sebelum itu simak lebih dulu ulasan di bawah ini.
The First Responders 2 akan kembali melanjutkan kisah polisi, pemadam kebakaran, juga tenaga medis yang bekerjasama untuk menyelamatkan nyawa masyarakat dari ancaman penjahat kriminal.
Jin Ho Gae (Kim Rae Won) merupakan detektif di tim invetigas Kantor Polisi Taewon yang memiliki sikap kurang ramah dan cuek. Namun, ia memiliki kemempuan investigasi yang matang.
Lalu, ada Bong Do Jin (Son Ho Jun), seorang petugas pemadam kebakaran yang bekerja tanpa mengenal lelah. Selain itu, ada pula Song Seol (Gong Seung Yeon), seorang paramedis yang kuat juga lembut.
Ketiganya bekerjasama untuk menyelamatkan nyawa banyak orang. Terlebih, dalam season 2 ini, mereka akan kembali dihadapkan oleh sosok penjahat yang berniat balas dendam kepada mereka.
Di sisi lain, ketiga orang tersebut akan mendapatkan rekan tambahan yang bekerja di tim layanan forensik. Mereka akan saling membantu untuk mengungkap dalang kejahatan yang sebenarnya.
Drama Korea The First Responders 2 tayang perdana pada Jumat, 4 Agustus 2023 di saluran TV Korea Selatan SBS. Drama yang dibintangi Kim Rae Won ini terdiri dari 12 episode yang tayang setiap Jumat-Sabtu.
Penonton dapat menyaksikan The First Responders 2 secara streaming melalui aplikasi Disney Plus Hotstar lengkap dengan terjemahan bahasa Indonesia.
Berikut jadwal tayang The First Responders 2 seluruh episode.