JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tahukah kamu bahwa buah semangka ternyata mengandung banyak nutrisi baik untuk tubuh, salah satunya menurunkan berat badan. Namun, bagaimana cara kerja buah semangka dalam hal tersebut?
Melansir laman Verywellhealth, dijelaskan bahwa buah semangka merupakan buah terbaik yang bisa dimasukkan ke dalam menu diet kamu. Hal tersebut didukung karena tinggi air namun rendah kalori yang terkandung di dalam buah semangka.
Adapun, kandungan tersebut bisa menjaga nafsu makan kamu. Seiringan dengan itu, kandungan senyawa dari semangka juga membantu membakar lemak dan memperbaiki pencernaan.
Lebih lanjut lagi, dijelaskan kalau semangka bisa meningkatkan kinerja olahraga, membakar lemak, dan membantu pencernaan seseorang. Tak hanya itu saja, semangka juga termasuk dalam jajaran buah segar yang lezat dikonsumsi.
Kandungan air tinggi dalam buah semangka menjadikan kamu tetap terhidrasi. Dengan begitu, kamu tidak akan merasa lapar karena telah mengonsumsi cairan dengan cukup.
Perlu diketahui, dehidrasi justru akan membuat kamu merasa lapar alih-alih haus sehingga menyebabkan asupan kalori yang tidak perlu saat tubuh justu membutuhkan air.
Selain itu, semangka juga memiliki kepadatan kalori rendah yang bisa dikonsumsi dalam jumlah yang banyak. Sebuah studi juga menunjukkan, orang akan merasa kenyang dengan jumlah makanan yang dikonsumsi, bukan jumlah kalorinya.
Semangka juga menjadi pengganti cemilan berkalori tinggi dan bisa menurunkan berat badan sambil tetap merasa kenyang.
Tak sampai di situ, kandungan citrulline dalam semangka juga dapat dimetabolisme menjadi arginin yang berujung dapat mengurangi lingkar pinggang hingga massa lemak dan membantu meningkatkan massa otot.
Meski begitu, semangka juga bisa menyebabkan efek samping yang tidak diinginkan jika dikonsumsi secara berlebihan yakni meningkatkan gula darah pada penderita diabetes.