Wapres Letakan Batu Pertama Pembangunan Ponpes As'adiyah Sebatik di Kalimantan

Jumat 04 Agu 2023, 09:07 WIB
Wapres KH Ma'ruf Amin saat peletakan batu pertama pembangunan Ponpes As’adiyah. (setwapres)

Wapres KH Ma'ruf Amin saat peletakan batu pertama pembangunan Ponpes As’adiyah. (setwapres)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Usai menghadiri Pengukuhan Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) Provinsi Kalimantan Utara, Wapres KH Ma’ruf Amin meletakan batu pertama pembangunan Rusun Pondok Pesantren (Ponpes) As’adiyah Sebatik, di Sungai Nyamuk, Kecamatan Sebatik Timur, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, Kamis (03/08/2023).

Pembangunannya diperkirakan menelan biaya Rp9 miliar. Ini  dibangun untuk para santri memiliki luasan lahan 1.125 m2 dengan dimensi bangunan 33 x 8.20 m, tipe Barak/3 lantai, 6 Barak/32 unit, dengan kapasitas hunian 128 orang dan dilengkapi fasilitas meubelair berupa 64 unit tempat tidur susun dan 64 unit lemari 2 pintu.

Wapres mengapresiasi atas inisiasi pembangunan rusun untuk santri ini. Ia mengatakan, bahwa upaya ini merupakan bentuk kehadiran pemerintah dalam menyukseskan pendidikan, salah satunya melalui penyediaan tempat tinggal yang layak bagi para pemondok (santri yang menginap), yang berada di wilayah perbatasan.

"Ini juga merupakan upaya dari Bank Indonesia bersama pemerintah untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Melalui pesantren ini kita berupaya untuk mencerdaskan bangsa, kemudian juga bisa berkiprah lebih besar lagi nanti dengan adanya pendidikan yang diberikan," imbuh Wapres.

Dan seperti biasanya memang pesantren dimulai membangun di daerah-daerah yang pedalaman. Seperti ini kan berada di tengah-tengah perkebunan sawit, ya, jadi ini dan saya dengar banyak juga santri-santri dari Malaysia yang ingin kesini," pungkasnya.

Hadir mendampingi Wapres pada keterangan pers ini, Gubernur Kalimantan Utara Zainal Arifin Paliwang, Pimpinan Ponpes As'adiyah Sebatik H. Ali Karim, dan Staf Khusus Wapres Bidang Informasi dan Komunikasi Masduki Baidlowi. 

Sedangkan Kepala Satuan Kerja Penyediaan Perumahan Provinsi Kalimantan Utara, Faizal Rozi, terkait pembangunannya.

Faizal menjelaskan pembangunan rusun ini berada di bawah koordinasi Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, melalui Direktorat Jenderal Perumahan. 

Estimasi masa pelaksanaan pembangunan akan dilaksanakan selama 7 bulan yaitu mulai Oktober 2023 hingga Mei 2024. Adapun estimasi biaya yang diperlukan adalah sebesar Rp.9.682.700.000,-.

Hadir mendampingi Wapres pada keterangan pers ini, Gubernur Kalimantan Utara Zainal Arifin Paliwang, Pimpinan Ponpes As'adiyah Sebatik H. Ali Karim, dan Staf Khusus Wapres Bidang Informasi dan Komunikasi Masduki Baidlowi. (johara)


 

News Update