JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Seperti yang telah diketahui, mengonsumsi terlalu banyak makanan manis bisa menimbulkan dampak buruk bagi kesehatan.
Terlebih, apabila makanan manis tersebut dikonsumsi dengan waktu yang dekat alias terlalu sering. Meskipun lezat dan dipercaya bisa meningkatkan suasana hati, hidangan manis tetap menimbulkan masalah kesehatan yang serius.
Selain diabetes yang paling dikenal sebagai efek samping berbahaya dari keseringan mengonsumsi gula berlebih, terdapat beberapa penyakit lain yang bisa timbul karenanya.
Tidak ada yang bisa melarang kamu untuk mengonsumsi makanan manis, namun kamu tetap perlu memberikan batasan terhadap gula yang masuk ke tubuh.
Melansir laman Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, disarankan agar kamu memberikan asupan gula per hari sebanyak 10 persen dari total energi. Atau bisa disebut setara dengan empat sendok makan per hari.
Adapun, tiga efek samping berbahaya selain diabetes saat memakan makanan manis secara berlebihan adalah sebagai berikut.
1. Kerusakan gigi
Pasti kamu pernah mengalami kondisi gigi yang menjadi ngilu dan nyeri. Ketahuilah bahwa hal tersebut terjadi karena gula yang terlalu banyak dikonsumsi setiap harinya.
Bukan rahasia umum lagi, makan makanan manis memang bisa mengakibatkan kerusakan pada gigi. Hal itu pula yang diketahui menjadi penyebab utama gigi berlubang, lho.
2. Obesitas
Selanjutnya adalah obesiteas. Memberikan asupan makanan manis dalam jumlah yang tidak sedikit diyakini dapat meningkatkan risiko obesitas.