JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selain berah putih, ada pula beras merah yang kerap menjadi kesukaan banyak orang. Beras merah sendiri sering digunakan oleh mereka yang menjalani program diet.
Maka dari itu, tak heran jika kamu menemukan begitu banyak manfaat kesehatan yang bisa diambil dari beras merah. Tidak hanya untuk menjaga pola makan, beras merah pun dapat mendatangkan manfaat.
Adapun beras merah merupakan biji-bijian utuh yang hanya mengalami sekali proses pengelupasan kulit. Berdasarkan fakta tersebut, beras merah diketahui memiliki kandungan nutrisi yang tidak banyak terbuang dan menjadikannya sebagai beras sehat daripada beras putih.
Langsung saja, berikut manfaat yang bisa kamu ketahui dari beras merah bagi kesehatan tubuh. Ada apa saja? Simak dengan baik di bawah ini.
1. Mengontrol kadar gula darah
Yang pertama, beras merah memiliki manfaat bisa bergungsi mengontrol kadar gula darah dalam tubuh. Hal ini pun terjadi sebab beras merah yang mempunyai indeks glikemik rendah daripada beras putih.
Tak hanya itu saja, beras merah juga bisa mengurangi risiko penyakit serius seperti diabetes tipe 2 bila dikonsumsi secara rutin.
2. Mencegah kanker
Kemudian, kandungan zat antosianin dalam beras merah yang turut terdapat antioksidan alami dipercaya bisa menangkal radikal bebas.
Kondisi tersebut lantas membuat beras merah mengambil peran sebagai sumber makanan yang dapat mencegah penyakit kanker serta menghambat pembentukan sel tumor. Selain itu, serat yang terkandung juga baik mengikatkan diri dengan racun penyebab kanker berbahaya.
3. Meningkatkan fungsi sistem saraf