ADVERTISEMENT

Marak Curanmor, Kapolsek Tambora Imbau Pabrik Sepeda Motor Lengkapi Sistem Keamanan yang Kuat

Selasa, 1 Agustus 2023 21:24 WIB

Share
Unit Reskrim Polsek Tambora Bongkar Sindikat Curanmor asal Lampung. (Ist)
Unit Reskrim Polsek Tambora Bongkar Sindikat Curanmor asal Lampung. (Ist)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

 

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Kasus pencurian sepeda motor (curanmor) belakangan marak terjadi di berbagai wilayah. Bahkan pelaku curanmor mayoritas merupakan sindikat yang kerap bermain.

Baru-baru ini Polsek Tambora mengungkap sindikat curanmor asal Lampung.

Sebanyak 18 unit sepeda motor diamankan saat hendak diberangkatkan Lampung menggunakan truk. Dalam pengungkapan ini 6 orang pelaku ditetapkan tersangka.

Kapolsek Tambora Kompol Putra Pratama menegaskan jika pencegahan aksi curanmor harus dari hulu. Dalam hal ini, pabrik pembuatan sepeda motor harus melengkapi pengamanan yang ketat.

"Hulunya adalah pabrikan sepeda motor. Mereka wajib memperbaiki fitur keamanan sepeda motor yang mereka produksi dan jual kepada masyarakat," ujarnya saat dikonfirmasi, Selasa (1/8/2023).

Dikatakan Putra, motor yang menjadi incaran para pelaku curanmor diantaranya yakni Honda Vario, Honda Beat, Yamaha N Max, Yamaha Mio, dan Honda Scoopy.

Menurutnya, pabrik sepeda motor harus melengkapi fitur keamanan yang kuat. Meski harga motor yang ditawarkan kepada masyarakat itu murah.

Pasalnya, masyarakat pastinya berbondong-bondong mencari harga motor yang murah. Tanpa mereka ketahui motor yang mereka beli tidak dilengkapi fitur keamanan yang kuat.

Berbagai upaya telah dilakukan pihak kepolisian bersama tiga pilar guna mencegah praktik curanmor. Mulai dari patroli hingga melakukan pemasangan cctv di lokasi rawan.

Halaman

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT