JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pasti kamu pernah mengalami hidung tersumbat, kondisi yang sering kali membuat aktivitas sehari-hari terganggu karena pernapasan yang tidak lancar. Maka dari itu, bagaimana cara mengatasinya?
Hidung tersumbat biasa disebabkan oleh berbagai faktor seperti pilek, alergi, dan sebagainya. Adapun, gejala ini merupakan situasi yang membuat kamu kesusahan bernapas, penciuman yang kehilang sensitivitasnya sampai tidur yang menjadi tidak nyaman.
Meski begitu, hidung tersumbat juga bisa diatasi dengan berbagai cara alami dan sederhana di samping penggunaan obat-obatan. Kamu dapat melakukan cara ini di rumah saat dirimu atau anggota keluarga yang lain mengalaminya, apa saja? Simak dengan seksama di bawah ini.
1. Tetap terhidrasi
Terhidrasi merupakan cara penting mengatasi kondisi hidung tersumbat. Adapun hal ini dilakukan untuk tetap menjaga asupan cairan agar tubuh tidak menjadi semakin buruk.
Kekuarangan cairan justru hanya akan membuat kondisi kesehatan menurun. Maka dari itu, tak heran jika air putih selalu menjadi obat dari segala penyakit. Konsumsi air putih secukupnya agar lendir pada hidung perlahan mereda.
2. Berjemur di bawah matahari pagi
Sinar matahari pagi disebut memiliki manfaat yang baik bagi kesehatan tubuh. Salah satu gangguan kesehatan yang bisa diatasinya ialah hidung tersumbat.
Coba berjemur di bawah sinar matahari pagi antara jam 7 hingga 9 untuk merasakan manfaatnya. Tidak sekadar mengatasi hidung tersumbat, matahari pagi pun baik untuk sistem metabolisme tubuh.
3. Menghirup uap hangat
Terakhir, cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi hidung tersumbat ialah menghirup uap yang hangat. Cara ini efektif membantu melegakan pernapasan yang terhalang oleh lendir di dalam hidung.
Siapkan saja wadah berisi air hangat kemudian dekatkan wajah pada wadah tersebut, hirup uap hangatnya tepat di hidung. Selain itu, kamu juga bisa melakukan mandi air hangat.
Nah, demikian tiga cara mengatasi kondisi hidung tersumbat yang menganggu pernapasan. Lakukan ketiga hal yang mudah tersebut agar pernapasan lancar dan aktivitasmu berjalan dengan baik.