8 Penambang Asal Bogor Masih Terjebak di Lubang Tambang Banyumas, Petugas Sedot Air di 7 Lubang

Minggu 30 Jul 2023, 18:56 WIB
8 Penambang asal Kabupaten Bogor masih terjebak di lokasi tambang emas ilegal di Desa Pancurendang, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Foto: Ist.

8 Penambang asal Kabupaten Bogor masih terjebak di lokasi tambang emas ilegal di Desa Pancurendang, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Foto: Ist.

BOGOR, POSKOTA.CO.ID - 8 Penambang asal Kabupaten Bogor masih terjebak di lokasi tambang emas ilegal di Desa Pancurendang, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Tim Ops Search and Rescue (SAR) terus lakukan penyedotan di 7 lubang tambang. 

Kasie Penyelamatan pada BPBD Kabupaten Bogor, M Adam mengatakan, hingga saat ini petugas gabungan masih terus berupaya untuk melakukan penyedotan air di 7 sumur.

"Saat ini masih melakukan penyedotan air diantara sumur dan air. Total 10 lubang Bogor, kita sedot di 7 lubang," kata Adam saat dihubungi Poskota, Minggu 30 Juli 2023.

Ke-7 lubang ini, kata Adam, kendati beda blok dengan lubang yang diduga menjadi titik keberadaan para penambang yang terjebak, namun lubang-lubang yang saat ini dilakukan penyedotan masih berada dekat dengan lubang tersebut. 

"Lubang belum bisa dimasukin, karena dia semacam tangga, dari permukaan ke dalam 20 meter yang pertama. Tetapi pas dicek menggunakan kamera, baru 18 meter gak bisa masuk lagi karena ada material," tuturnya.

Adam menyebut, dari hasil pemaparan Dinas ESDM Provinsi Jawa Tengah, ketinggian antara lubang Bogor dan sungai Datar berada pada jajaran yang sama.

Kendati di antara lubang dan sungai ada 10 sumur tua yang memisahkan, namun karena sumur tua tersebut sudah lama tidak dipergunakan, dikhawatirkan jebol dan memasuki lubang Bogor.

"Di antara sumur Bogor sama sungai Datar ada sekitar 10 sumur, kebanyakan sumur tua yang sudah tidak dipergunakan. Karena yang sumur tua ada kemungkinan jebol dari sungai, dikhawatirkan tembus ke sumur Bogor, karena menurut dinas ESDM ketinggian sungai dan sumur Bogor sama," terangnya. 

Lebih lanjut, Adam menyebut, BPBD Kabupaten Bogor akan terus berada di lubang tambang ilegal tersebut hingga Selasa (3/8/2023) mendatang.

"SOP SAR 7 hari, sampe hari selasa. Biasanya tiap malem kita ada evaluasi, nanti (biasanya) pas terakhir itu diharapkan ada perwakilan keluarganya," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, Delapan pekerja tambang emas ilegal yang terjebak di lubang tambang berisi air di penambangan emas Desa Pancurendang, Kecamatan Ajibarang, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, hingga kini belum ditemukan.

News Update