Pasca Dibatalkan, Kader PKS Lakukan Flashmob 3 Kilometer di Kota Bekasi 

Sabtu 29 Jul 2023, 11:59 WIB
Flashmob PKS di jalan Ahmad Yani. (Ihsan Fahmi).

Flashmob PKS di jalan Ahmad Yani. (Ihsan Fahmi).

BEKASI, POSKOTA.CO.ID –  Partai Keadilan Sejahtera (PKS) akhirnya mengganti kegiatan dari Senam Sehat Rakyat' dengan Flashmob, rupanya pengantian itu dilakukan usai kegiatan awal di Stadion Patriot Chandra Baga dibatalkan Pemkot Bekasi. Sabtu (29/7/2023) pagi.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PKS Kota Bekasi, Heri Koswara mengungkapkan, Pemkot Bekasi dirasa kurang bijaksana terkait dibatalkan giat Senam Sehat Rakyat' di Stadion Patriot Chandra Baga secara mendadak.

Meski pada akhirnya pihak Pemkot memberikan solusi, namun solusi tersebut diberikan pada Jumat (28/7) malam, hingga hal itu buat pihaknya tak memiliki persiapan.

Adapun solusi yang ditawarkan dengan memakai lapangan Multiguna yang berlokasi di Margahayu, Bekasi Timur.

"Kedua tidak memberikan solusi. Betul tadi malam jam set 10 memberikan izin, tapi udah ga ada artinya karena perlu persiapan persiapan," kata Heri Koswara, Sabtu (29/7/2023) pagi.

Kemudian, informasi yang diterima pihaknya, alasan pembatalan itu karena digelarnya pertandingan lanjutan BRI Liga 1 antara Bhayangkara FC melawan PSM Makassar di Stadion Patriot Chandra Baga, pukul 19.00 WIB, pada Sabtu (29/7/2023) malam.

Rupanya, pada Selasa (25/7) lalu, pihaknya bersama Kadispora telah melakukan technical meeting, bahkan pengguna stadion Patriot Chandra Baga Kota Bekasi telah mendapatkan izin dan di tanda tangani Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto.

"Coba kalo senam aja di gor tidak akan meriah seperti ini banyak keberkahan dibalik pembatalan yang dilakukan oleh bapak plt," imbuhnya.

Dengan pembatalan tersebut, PKS bersama kader ratusan simpatisan menggelar Flash Mob sejauh 3 Kilometer dari jalan KH Noer Ali menuju depan Stadion Patriot Chandra Baga, yang terletak dijalan Ahmad Yani.

Gelaran Flash Mob tersebut, rupanya PKS juga mengundang bakal calon presiden, Anies Baswedan, sebagai Bacapres yang diusung.

Pantauan Poskota.co.id, Anies Baswedan terlihat berdiri diatas mobil komando bersama para petinggi PKS, termasuk Ahmad Syaikhu, melintas dipinggir jalan raya.

Berita Terkait

News Update