Peringati HUT ke 75, Polwan Polres Metro Depok Serenrak Anjangsana ke Polwan Senior

Rabu 26 Jul 2023, 14:08 WIB
Kabag SDM Kompol Tuti Timor Purwanti,S.Sos., M.M.,  bersama para polwan melakukan anjangsana ke rumah Iptu Meti. (Angga)

Kabag SDM Kompol Tuti Timor Purwanti,S.Sos., M.M., bersama para polwan melakukan anjangsana ke rumah Iptu Meti. (Angga)

DEPOK, POSKOTA.CO.ID -  Dalam rangka memperingati HUT Polwan ke 75 tahun 2023, Kepala Bagian Sumber Daya Manusia (Kabag SDM) Polres Metro Depok dengan anggota melakukan anjangsana kepada senior Polwan.

Paur Humas Polres Metro Depok Ipda Made Budi mengatakan Kabag SDM Kompol Tuti Timor Purwanti,S.Sos., M.M., dengan polwan lainnya mengunjungi kediaman anggota Polsek Pancoran Mas Iptu Meti Herawati daerah Depok.

"Kegiatan kunjungan ajangsana ke rumah salah satu Polwan senior yang bertugas di wilayan hukum Polres Metro Depok adalah salah satu wujud bagian menjaling hubungan silahturahmi sekaligua rangkaian kegiatan HUT Polwan," ujar Ipda Made Budi kepada Poskota  usai acara berlangsung, Rabu (26/7/2023) siang.

Pelaksanaan kegiatan anjangsana kepada senior polwan, lanjut Ipda Made, digelar secara serentak di wilayah hukum Polres Metro Depok. (Angga)
 

Berita Terkait
News Update