Konsisten Bantu Rakyat, Ratusan Petani dan Peternak Blitar Bersatu Menangkan PAN untuk 2024

Selasa 25 Jul 2023, 19:59 WIB
Paguyuban Petani dan Peternak Blitar beri dukungan untuk PAN. Foto: Ist.

Paguyuban Petani dan Peternak Blitar beri dukungan untuk PAN. Foto: Ist.

Tokoh Masyarakat Blitar Purwanto menyatakan PAN begitu konsisten menunjukkan komitmen kuatnya membantu masyarakat kecil. Seperti salah satu langkah yang dilakukan PAN adalah mendorong pemerintah untuk memenuhi kebutuhan akan petani dan peternak dalam negeri.
 
Misalnya dengan melakukan pendekatan dengan menggunakan kecanggihan teknologi modern. Langkah tersebut terwujud nyata dari adanya sinergi PAN dengan berbagai pihak terkait, seperti pemerintah, lembaga keuangan, dan para ahli.
 
“Misalnya dari pemberian pelatihan dan pendampingan petani dalam pemanfaatan teknologi masa kini. PAN terus berkomitmen untuk menghadirkan peningkatan kesejahteraan bagi masyarakat kecil,” pungkas Purwanto. (ril)

Berita Terkait

News Update